Uji Mobil Listrik Vision-S, Sony Nyatakan hanya Pamer Teknologi untuk Pabrikan Mobil

- 8 Agustus 2020, 12:08 WIB
Sony Vision-S / Sony.net
Sony Vision-S / Sony.net /

PR CIAMIS – Kendaraan ramah lingkungan saat ini terus dikembangkan oleh sejumlah produsen otomotif dunia.

Adapun kendaraan ramah lingkungan yang saat ini dikembangkan dua diantaranya yakni kendaraan bertenaga hidrogen dan bertenaga listrik.

Terbaru, salah satu perusahaan teknologi raksasa asal Jepang Sony akan menggelar uji jalan mobil listrik Vision-S di Tokyo.

Baca Juga: Khawatir Virus Corona, MTV Batalkan Video Music Awards dalam Ruangan

Sony tidak menyatakan akan terjun ke segmen mobil listrik melalui Vision-S, melainkan hanya untuk memamerkan teknologinya.

Sony menyebutkan bahwa mobil itu telah tiba di Tokyo untuk memajukan teknologi penginderaan dan audio.

"Kendaraan prototipe ini juga dalam pengembangan untuk pengujian di jalan umum pada tahun fiskal ini," kata pihak Sony seperti dikutip oleh pikiranrakyat-ciamis.com dari Kantor Berita Antara.

Baca Juga: TikTok Mengaku Terkejut dengan Kebijakan Terbaru Donald Trump

Menurut pihak Sony, prototipe Vision-S dikembangkan untuk memamerkan teknologi mereka kepada pabrikan mobil, dan menepis rencana mereka untuk terjun pada segmen otomotif.

Namun uji jalan yang akan digarap Sony, terdapat kemungkinan produsen Playstasion itu tertarik untuk mengetes pasar otomotif di masa depan.

Sony juga menyebutkan Vision-S dapat melaju 0-100 km/jam dalam 4,8 detik dengan kecepatan tertinggi 240 km/jam berkat mesin ganda berkekuatan 200kW.

Baca Juga: Berikan Fleksibitas untuk Satuan Pendidikan, Nadiem Makarim Terbitkan Kurikulum Darurat

Vision-S memiliki 33 sensor yang memungkinkan mobil itu dikembangkan lebih lanjut menjadi mobil swakemudi.***

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x