Gedung DPRD Jabar Terbakar. Dokumen di Ruang Arsip Dilalap Si Jago Merah. Begini Kronologinya!

- 23 Agustus 2022, 20:00 WIB
Kebakaran ruang arsip di Gedung DPRD Jabar
Kebakaran ruang arsip di Gedung DPRD Jabar /Diskar PB Bandung/Totoy Yuhasmana

 

SUDUT CIAMIS – Akibat insiden kebakaran banyak arsip di gedung DPRD Jabar tak bisa diselamatkan karena kerusakan yang parah.

Sekretariat DPRD Jawa Barat mengalami kebakaran pada Minggu, 21 Agustus 2022 pagi. Namun kini sedang dilakukan perbaikan kembali.

Lantai 3 yang menjadi lokasi tempat penyimpanan arsip dokumen harus rela kehilangan banyak data. Meskipun begitu pelayanan tetap diberlakukan sesuai jadwal biasanya.

Sekretaris DPRD Jabar, Ida Wahida Hidayati, mengatakan, operasional Sekretariat DPRD Jabar tetap beroperasi karena ada sejumlah data yang sudah di-back up ke komputer.

Baca Juga: Anti Suku Bunga Tinggi: Turki Alami Inflasi Tertinggi Sejak 1998, Erdogan Malah Pangkas Suku Bunga?

Namun, masih ada berkas-berkas asli yang tidak bisa diunduh ke dalam bentuk digital.

"Kita masih punya record center, setiap bagian ini kan punya ruang arsip sendiri-sendiri. Tentunya untuk kegiatan sementara masih aktif yang sayap sebelah kiri itu, karyawannya sudah aktif. Khusus yang di daerah lantai 3 memang masih belum bisa dipakai, masih ada police line," kata Ida saat dihubungi Senin, 22 Agustus 2022.

Ida menuturkan, ratusan berkas yang terbakar di antaranya BPKB sampai arsip dokumen pengadaan barang dan jasa.

Halaman:

Editor: Aan Diana

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah