Indonesia Vs Filipina Malam Ini, Tayang di Mana? Jadwal Siaran Langsung, Link Nonton Piala AFF U-16 2024

- 24 Juni 2024, 10:07 WIB
Link Live Streaming Indonesia vs Filipina AFF U16 2024
Link Live Streaming Indonesia vs Filipina AFF U16 2024 /Tangkapan Layar Vidio

PR CIAMIS - Tim nasional (Timnas) sepak bola Indonesia U-16 siap tempur melawan Filipina dalam laga kedua Grup A Piala AFF U-16 2024. Pertandingan akan dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah pada Senin, 24 Juni 2024 malam ini, pukul 19.30 WIB.

Laga ini akan disiarkan langsung secara gratis melalui siaran televisi Indosiar. Selain itu, pertandingan dapat diakses melalui layanan streaming melalui link live streaming Vidio.

Di Grup A, Indonesia akan berebut tiket ke babak selanjutnya dengan tiga tim lainnya yaitu Singapura, Filipina dan Laos. 

Baca Juga: Shopee Unggul di Indikator Kepuasan Pengguna, Riset Buktikan Keunggulannya di Era Digital

Indonesia saat ini berada di puncak klasemen grup setelah meraih kemenangan 3-0 atas Singapura di laga perdana. Sementara di posisi kedua ada Laos yang juga berhasil meraih tiga poin dari Filipina pekan lalu dengan skor yang sama.

Meski berpeluang menang pada pertandingan kali ini, tentunya Garuda Muda masih harus waspada terhadap permainan dari The Azkals dibawah asuhan Yuki Matsuda.

Di pertandingan kali ini, Nova Arianto diprediksi akan membentuk formasi 4-2-2. Berikut adalah Prediksi susunan pemainnya:

Baca Juga: Tips Perawatan Rumah: Cara Cepat Merapikan Kamar Mandi Secara Efektif

Prediksi Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-16:

  • Kiper: Mochamad Nur Ichsan
  • Bek: Fabio Azka Irawan, I Putu Panji, Raihan Apriansyah, Mathew Baker
  • Gelandang: Evandra Florasta, Nazriel Alfaro, Muhammad Zahaby Gholy, Daniel Alfredo
  • Penyerang: Muhammad Mierza, Fadly Alberto Hengga

Timnas Filipina U-16:

  • Kiper: Francisco Sunrico
  • Bek: Gauzon Mirasol, Comendador Dalman, Sambalod Fabela, Atienza Steen
  • Gelandang: Briones Paulino, Pasic Poticano, Dimapilis Long
  • Penyerang: Balbalin Omitede, Sanchez Panganiban, Mariona Maniti

Di atas kertas, Timnas Indonesia U-16 diunggulkan untuk meraih kemenangan. Namun, sepak bola penuh dengan kejutan, dan Filipina pasti akan berusaha keras untuk memberikan perlawanan sengit.

Baca Juga: Prediksi Piala Euro 2024 Swiss vs Jerman, Simak Head to head dan Perkiraan Skor Pertandingan

Jadwal Siaran Langsung Pertandingan dan Link Live Streaming

Berikut ini adalah informasi siaran langsung pertandingan Piala AFF U-16 Grup A antara Timnas Indonesia vs Filipina malam ini, termasuk link live streaming yang dapat diakses melalui ponsel, ataupun gadget lainnya.

 

  • Jadwal: Senin, 24 Juni 2024
  • Pukul: 19.30 WIB
  • Stadion: Manahan, Solo
  • Siaran Langsung: Indosiar
  • Live Streaming: Vidio
  • Link Live Streaming: KLIK DISINI!

Selain kedua negara ini, juga akan tersaji pertandingan lain di Grup A antara Singapura melawan Laos yang dapat ditonton melalui Vidio.com pada pukul 15.00 WIB.***

Editor: Dewi Yosviani

Sumber: Vidio.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah