Tiga Skenario Indonesia Lolos dari Piala Asia U-23, Menuju Impian Olimpiade Paris 2024

- 27 April 2024, 21:12 WIB
Berikut Skenario Timnas Indonesia lolos ke Olimpiade Paris 2024: Apakah Mimpi Garuda Bisa Terwujud?
Berikut Skenario Timnas Indonesia lolos ke Olimpiade Paris 2024: Apakah Mimpi Garuda Bisa Terwujud? /FIFA
PR CIAMIS - Tim nasional (Timnas) Indonesia U-23 terus melaju di Piala Asia U-23 2024 dengan mimpi besar tampil di Olimpiade Paris yang digelar pada 24 Juli - 10 Agustus 2024. Lolosnya Garuda Muda ke babak semifinal membuka peluang emas untuk meraih tiket ke pentas sepak bola bergengsi di dunia.
Tiga kali menang dalam empat pertandingan, membuat tim asuhan pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-yong optimis menjaga asa hingga ke Olimpiade. Meskipun, di semifinal harus berhadapan dengan raksasa Uzbekistan yang merupakan finalis Piala Asia U23 2022 lalu.
Setidaknya, peluang Indonesia menuju Olimpiade Paris 2024 terbuka lebar. Berikut ini, tiga skenario yang bisa dilakukan oleh timnas Indonesia U23 untuk terus mengukir prestasi.

Mari kita kupas tiga skenario bagaimana Timnas Indonesia U-23 bisa menggapai mimpi tersebut:

Skenario Pertama: Juara!

Skenario paling ideal adalah menjadi finalis atau bahkan rebut gelar juara Piala Asia U-23 2024. Jika Rizky Ridho dkk mampu mengalahkan Uzbekistan di semifinal, mereka melaju ke final dan otomatis lolos ke Olimpiade. Tiket juara ini sekaligus mengantarkan Garuda Muda ke Grup D bersama Paraguay, Mali, dan Israel.

Namun, jika Indonesia keluar sebagai runner-up, maka dipastikan akan masuk ke dalam Grup C bersama Spanyol, Mesir dan Republik Dominika.

Baca Juga: Selain Puasa Syawal, Ini Deretan Puasa Sunah di Bulan Mei 2024: Lengkap dengan Niatnya!

Skenario Kedua: Perebutan Juara Ketiga yang Berharga

Jika Garuda Muda gagal melaju ke final, peluang lolos masih terbuka di perebutan juara ketiga, dengan melawan Jepang atau Irak. Kemenangan di laga ini memastikan Indonesia menjadi salah satu dari tiga tim terbaik Asia yang berhak tampil di Olimpiade. Di Olimpiade, tim peraih juara ketiga ini akan berada di Grup B bersama Argentina, Maroko dan Ukraina.

Skenario Ketiga: Playoff Interkontinental Lawan Guinea

Skenario ini menjadi kesempatan terakhir jika Timnas Indonesia U-23 kalah di perebutan juara ketiga. Pertandingan playoff melawan peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023, yaitu Guinea, akan menjadi penentu akhir. Pemenang laga ini melaju ke Olimpiade, dengan jadwal pertandingan di Jepang pada tanggal 9 Mei 2024.

Jika Indonesia menang dan lolos, maka akan bergabung dengan Prancis, Amerika Serikat dan Selandia Baru di Grup A.

Halaman:

Editor: Dewi Yosviani

Sumber: FIFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x