Tegas! Polri Ingatkan Artis dan Influencer: Stop Promosikan Judi Online, Berdampak Buruk pada Masyarakat

- 31 Agustus 2023, 08:46 WIB
Polri Ingatkan Artis dan Influencer: Stop Promosi Judi Online yang Berdampak Buruk
Polri Ingatkan Artis dan Influencer: Stop Promosi Judi Online yang Berdampak Buruk /ANTARA

Selain itu, dampak dari judi online tidak hanya mempengaruhi lapisan masyarakat tertentu, melainkan merambah ke semua kalangan.

Lebih jauh, Vivid mengungkapkan bahwa judi online telah menyebabkan dampak psikologis yang serius, dengan dorongan untuk terus bermain setelah mendapatkan kemenangan.

Baca Juga: Antusiasme Menggebu Menjelang Pengundian Liga Champions 2023/2024, Simak Daftar Klub Pesertanya Disini!

Bahkan, dampak dari judi online dikatakan setara dengan bahaya narkoba.

"Dengan tegas saya katakan kepada para influencer, artis, dan selebgram untuk segera berhenti mempromosikan judi. Ingatlah bahwa sudah banyak korban yang diakibatkan oleh hal ini," tegasnya.

Vivid menegaskan bahwa Polri akan bertindak serius terhadap siapa pun yang terlibat dalam promosi judi online, termasuk situs judi online yang telah lama beroperasi. Alasan bahwa mereka hanya mempromosikan game online bukanlah pembenaran.

"Seperti yang saya katakan sebelumnya, perbedaan antara game online dan judi online sangat jelas. Polisi memiliki bukti lain ketika hal ini terjadi, meskipun artis atau influencer berdalih bahwa mereka hanya mempromosikan game online," jelas Vivid.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Hari Ini 30 Agustus 2023: Tetap Tenang Dalam Menghadapi Konflik Hubungan

Bukti-bukti tersebut didapatkan dari penyelidikan yang dilakukan oleh penyidik pada situs yang dipromosikan oleh artis, untuk mengetahui apakah itu benar-benar game online.

Jika terdapat unsur judi online dalam situs tersebut, maka promosi tersebut juga dapat dijerat pidana, meskipun situs tersebut berjudul sebagai game online.

Halaman:

Editor: Aan Diana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah