Tingkatkan SDM, Dirut Amsi PAM Tirta Galuh Ciamis Adakan Rotasi Mutasi 4 jabatan Baru

- 5 April 2024, 00:52 WIB
Direktur Utama Perumda Air Minum (PAM) Tirta Galuh Ciamis, Amsi.
Direktur Utama Perumda Air Minum (PAM) Tirta Galuh Ciamis, Amsi. /Kayan Manggala/

PR CIAMIS - Setelah resmi dilantik sebagai Direktur Utama (Dirut) Perumda Air Minum (PAM) Tirta Galuh Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Amsi adakan Rotasi Mutasi jabatan baru untuk mengatasi beberapa prioritas pada peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) dan layanan kepada pelanggan.

Amsi mengatakan kepada PR Ciamis, ada beberapa masalah di PAM Ciamis yang harus ditingkatkan di kepemimpinannya saat ini, yakni SDM dan pelayanan kepada pelanggan.

Baca Juga: Tarling Terakhir 1445 H: Bupati Ciamis Umumkan Pencairan Insentif dan Beri Bantuan Sosial di Cidolog

"Untuk itu, untuk menunjang itu saya adakan rotasi mutasi beberapa pejabat baru di PAM Ciamis, dan perihal ini sudah hal biasa ketika kepemimpinan direktur baru," ucap Amsi Kamis 4 April 2024.

Rotasi mutasi pejabat baru di PAM Ciamis, kata Dia, di antaranya adalah:
Pejabat baru di Kepala Bagian (Kabag) Keuangan adalah Ujang Iman yang sebelumnya menjabat Kabag Umum.

Baca Juga: Plot Twist! Culay Mulai PDKT ke Hamasa, Sudah Move On dari Leli? PPT Jilid 17 Eps 24 4 April 2024

Selanjutnya Kabag Umum adalah Iwan, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Cabang (Kacab) PAM Ciamis.

Ketiga pejabat Kacab Ciamis yaitu Maulana, sebelumnya menjabat Kacab Kawali. Dan yang terakhir Kacab Kawali adalah Guntur yang sebelumnya menjabat Kepala Seksi (Kasi) Produksi cabang Sindangkasih.

Baca Juga: Malam ke 25 Ramadhan! Simak Doa Menjemput Lailatul Qadar dari Ustadah Halimah Alaydrus

Halaman:

Editor: Kayan Manggala

Sumber: Liputan Langsung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah