Shin Tae-yong Optimis Timnas Menang Lawan Vietnam, Nathan Tjoe-A-On dan Jay Idzes Siap Bermain

- 21 Maret 2024, 13:30 WIB
Shin Tae-yong / PSSI
Shin Tae-yong / PSSI /

PR CIAMIS - Jelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2024 Gtup F Zona Asia, Tim Nasional Indonesia telah menyatakan siap untuk melawan Vietnam pada laga pertama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta,  hari Jum'at, 21 Maret 2024.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY) mengatakan, meskipun belum dapat menampilkan skuad terbaiknya, timnya tetap siap bertarung dan optimistis mampu meraih kemenangan, baik di Jakarta maupun di Hanoi, Vietnam, pekan depan.

"Kita harus optimistis. Semua pemain dalam kondisi siap tempur. Tidak ada masalah dengan pemain. Soal siapa yang akan diturunkan dan siapa kapten nanti, kita tunggu saja,’’ jelas STY pada Rabu, 20 Maret 2024 malam, dalam konferensi pers di Jakarta.

Baca Juga: Bagaimana Cara Nonton Indonesia vs Vietnam Kualifikasi Piala Dunia 2026? Ternyata Tayang di Sini

Pada laga pekan ini, Indonesia tidak akan diperkuat oleh 4 pemain andalannya. Sang kapten Asnawi Mangkualam harus absen akibat terkena akumulasi kartu kuning, sementara Jordi Amat, Yance Sauri dan Elkan Baggott saat ini masih dalam kondisi cedera. 

Meski demikian, STY telah menetapkan 26 pemain lainnya yang siap bertarung melawan Vietnam, 8 diantaranya merupakan pemain naturalisasi, termasuk Nathan Tjoe A On, Jay Idzes yang baru bergabung dan bermain dengan skuad Garuda, setelah diambil sumpah menjadi WNI.

Hadir dikesempatan yang sama, bek Timnas Sandy Walsh, juga menaruh harapan tinggi. Dia berharap dapat memberikan yang terbaik, terutama karena tim Garuda akan bermain di hadapan pendukungnya sendiri.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026:Link Live Streaming Indonesia vs Vietnam dan Siaran Langsung,Tayang Dimana?

"Kemenangan ini akan menjadi modal penting bagi kita untuk pertandingan selanjutnya. Saya yakin kita bisa meraihnya," jelas Sandy.

Sandy pun mengaku tidak masalah dengan berbagai sindiran yang dilontarkan oleh para pemain maupun media lokal Vietnam, terkait banyaknya pemain naturalisasi di tubuh Timnas.

Halaman:

Editor: Dewi Yosviani

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x