Ini Daftar 23 Pemain Tim U-17 Wanita Indonesia, Siap Tantang Filipina di Piala Asia !

6 Mei 2024, 07:54 WIB
Tim sepak bola Indonesia U-17 wanita tengah bersiap menghadapi Piala Asia 2024 yang akan mulai digelar 6 Mei 2024 di Bali. /Dok. PSSI

PR CIAMIS - Pelatih tim nasional U-17 wanita, Satoru Mochizuki, telah mengumumkan skuad 23 pemain yang akan mewakili Indonesia dalam gelaran AFC U-17 Women's Cup di Bali, yang akan berlangsung mulai tanggal 6 hingga 19 Mei 2024.

Pada laga perdana Garuda Pertiwi akan menghadapi Filipina pada Senin, 6 Mei 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pukul 19.00 WITA.

Seleksi dan pemusatan latihan yang dilakukan di Bali telah menghasilkan skuad yang siap berlaga. Selain rutinitas latihan fisik, timnas wanita U-17 ini juga telah fokus pada peningkatan komunikasi, kontrol bola, dan passing yang cepat. Pelatih Satoru Mochizuki pun menekankan pentingnya kemampuan ini dalam meraih kesuksesan.

Baca Juga: Asda I Ciamis Apresiasi Inovasi Guru Honorer di Purwadadi Berprestasi pada Era Ekonomi Kreatif Masa Kini

"Saya selalu katakan kepada pemain, untuk cepat kontrol bola dan passing. Ini adalah skill yang harus dimiliki dan sangat penting," ujar Mochizuki, dikutip dari PSSI, 5 Mei 2024.

Menghadapi Filipina sebagai lawan pertama, Mochizuki mengakui bahwa timnya telah mempelajari permainan lawan dengan serius. Meskipun mengakui kekuatan lawan, Mochizuki percaya dalam sepak bola tidak ada yang pasti, dan dia bertekad untuk memberikan yang terbaik untuk timnya.

Meskipun menyadari tingkat kesulitan, Mochizuki memiliki target yang ambisius untuk timnya, yaitu lolos dari fase grup. 

Baca Juga: Persiapan Pilkada Ciamis 2024, Silahturahmi Demokrat Ciamis ke PPP Ciamis, Ternyata Hal ini yang Dibahas

“Harapannya sebisa mungkin bisa lolos babak penyisihan grup, walaupun dirasa sangat sulit, tapi saya akan coba maksimalkan, dan saya ingin membuat sejarah. Saya akan memberikan yang terbaik untuk tim Indonesia ini,” ucapnya.

Daftar 23 Pemain Tim U-17 Wanita Indonesia 

Saat ini, tim U-17 wanita Indonesia akan berlaga di Piala Asia 2024 dan berada di Grup A bersama Korea Utara, Korea Selatan dan Filipina. Berikut ini adalah daftar nama dan nomor punggung pemain yang akan mewakili Indonesia dalam Piala Asia Putri U-17:

Kiper:
1. Gadhiza Asnanza - Akademi Persib
2. Fairus Khalisa - Jawa Tengah
3. Edelweiz Auradiva - Borneo FC Women

Baca Juga: Faktor ini Harus Dihindari Karena Akan Bisa Memperburuk Kondisi Diabetes, Salah Satunya Kurang Tidur

Belakang:
1. Rizka Dwi Juniar - Jawa Tengah
2. Amelia Heselio - Papua
3. Nabila Divany - Lampung
4. Wandha Azzahra - Akademi Persib
5. Sofia Soll - Papua Pegunungan
6. Indira Jenna - Banten
7. Zaskia Azzahra - Kalimantan Timur
8. Nanda Rahmawati - Jawa Barat
9. Sola Mananohas - Sulawesi Utara

Tengah:
1. Zaira Kusuma - DKI Jakarta
2. Allya Putri - Bangka Belitung
3. Adelia Ramadany - Jawa Timur
4. Syafia Chorlienka - Arema Women
5. Zahra Nafisa - Akademi Persib
6. Auliah Arifah - Banten
7. Nabila Saputri - Banten

Depan:
1. Mayzura Alifa - Jawa Barat
2. Keyssya Anatassya - DKI Jakarta
3. Claudia Scheunemann - Banten
4. Kikka Putri - Kalimantan Tengah

Baca Juga: Faktor ini Harus Dihindari Karena Akan Bisa Memperburuk Kondisi Diabetes, Salah Satunya Kurang Tidur

Dengan semangat dan persiapan yang matang, tim U-17 wanita Indonesia siap untuk menampilkan performa terbaiknya dan meraih hasil positif di Piala Asia U-17 Women's Cup.***

Editor: Dewi Yosviani

Sumber: pssi.org

Tags

Terkini

Terpopuler