Update! 72% Suara Masuk! Cek Hasil Real Count Pilpres Hari Ini, Selasa, 20 Februari 2024:Prabowo Makin Dominan

- 20 Februari 2024, 11:04 WIB
Potongan gambar tentang informasi visi misi para paslon peserta Pilpres 2024
Potongan gambar tentang informasi visi misi para paslon peserta Pilpres 2024 /kpu.go.id

PR CIAMIS - Update perhitungan suara atau real count Pipres 2024 hari ini, Selasa, 20 Februari 2024 yang mana sudah mencapai 70% suara masuk.

Berdasarkan lama resmi Pemilu 2024 KPU, menujukkan bahwa paslon nomor urut 2, Prabowo-Gibran, makin mendominasi suara secara keseluruhan.

Baca Juga: Pileg 2024 DPRD Kabupaten Dapil Ciamis 6: PBB Kokoh di Puncak Real Count Sementara KPU

Dimana per hari ini, Selasa, 20 Februari 2024 pukul 06.00 suara masuk sudah mencapai 72% dengan jumlah 594.601 TPS dari total keseluruhan  823.236 TPS.

Paslon Nomor urut 2 mendominasi perolehan suara sementara. Berdasarkan real count terbaru, raihan Prabowo-Gibran lebih dari 50 persen.

Baca Juga: Pileg 2024 DPRD Kabupaten Dapil Ciamis 6: PBB Kokoh di Puncak Real Count Sementara KPU

Hingga pagi ini, paslon nomor urut 2 meraih suara sebanyak 57.085.817 atau mencapai 58,62 %

Selanjutnya ada paslon nomor urut 1 yang terpaut cukup jauh, dengan perolehan suara 24,26% atau  23.623.901.

Di posisi terakhir diduduki paslon nomor urut 3 dengan perolehan suara 16.667.381 atau17,12%

***

Editor: Nasichatul Ma'Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah