Tanggal 18 Juni Ada Peringatan Internasional apa Saja? Cek 4 Momen Globalnya!

18 Juni 2024, 10:06 WIB
ilustrasi piknik, inilah peringatannya di tanggal 18 Juni, ada momen apa lagi? //freepick.com/@frimufilms

PR CIAMIS - Tanggal 18 Juni yang bertepatan dengan hari ini ternyata merupakan waktu untuk deretan momen internasional. Ada sejumlah peringatan berskala global yang diagendakan setiap tanggal tersebut. 

Peringatan Internasional sebagaimana namanya merupakan hari peringatan yang berlaku secara global. Menyangkut urgensi internasional masyarakat dunia. 

Memiliki nilai positif yang bisa diterapkan oleh tiap-tiap insan di dunia, termasuk warga Indonesia yang bisa mengikuti peringatan tersebut. 

Baca Juga: Pecinta Sushi dan Pakaian Biru Merapat! 15 Daftar Peringatan Paling Unik di Tanggal 18 Juni 2024!

Ada 3 peringatan global yang diperingati di tanggal 18 Juni, ada momen apa saja? Dilansir PikiranRakyat Ciamis.com dari National Today inilah daftar momennya:

1. Hari Sushi Internasional 

Sushi menjadi makanan yang populer dalam skala internasional. Hampir tiap wilayah di dunia mnegenai makanan satu ini. 

Makanan Jepang ini menjadi fenomena baru sejak 30 tahun terakhir yang mmebuat gebrakan di sejumlah wilayah dunia. 

Awalnya sulit menerima makanan dengan sajian ikan mentah, namun hal demikian ternyata salah, hingga membuat sushi justru makin populer. 

Bahkan saat ini makanan dengan tajuk Sushi tersebut telah memiliki harinya tersendiri, yang rutin diperingati setiap 18 Juni dalam skala global.

Baca Juga: Tips Perawatan Rumah: Manfaat Memiliki Kolam Renang Kecil di Halaman untuk Kesehatan dan Rekreasi

2. Hari Internasioanl Menolak Perkataan Kebencian

Majelis Umum PBB meresmikan tanggal 18 Juni sebagai hari penolakan terhadap kebencian yang sifatnya berskala Internasional dan berlaku secara global. 

Peresmian peirngatan ini menjadi tonggak baru PBB dalam memerangi kebencian yang bertebaran di dunia, termasuk dalam ruang lingkup verbal. 

Menurut PBB, ujaran kebencian adalah segala jenis ucapan atau tulisan yang menyerang atau mendiskriminasi seseorang atau kelompok berdasarkan agama, etnis, kebangsaan, ras, warna kulit, keturunan, jenis kelamin, atau faktor identitas lainnya.

3. Hari Kepanikan Internasional

Terdengar anti mainstream, namun Hari Kepanikan dengan skala Internasional ini bertujuan menebarkan kesadaran mengenai kesehatan mental. 

Tak peduli seberapa tenang seseorang tetap memiliki sisi kepanikan yang perlu diutarakan. 

Hari Kepanikan Internasional bertujuan untuk menyalurkan rasa panik agar bisa dikeluarkan dengan jalan yang tepat sehinga tak terpendam dan memperburuk kondisi mental seseorang. 

4. Hari Piknik Internasional

Dalam sebagian budaya piknik merupakan agenda khusus dan bagian dari kegiatan manusia yang wajib dipenuhi. 

Piknik menjadi waktu khusus untuk membuat jeda atas padatnya kegiatan dan kesibukan yang bergulir. 

Peringatan ini berusaha mengingatkan kembali betapa pentingnya piknik, mengembalikan ketenagan dan kebugaran pikiran dan jiwa serta mempererat hubungan dengan orat tercinta.

***  

 

 

Editor: Nasichatul Ma'Ali

Tags

Terkini

Terpopuler