7 Film Terbaru Mei 2024 di Bioskop Ciamis, Rekomendasi untuk Isi Libur Akhir Pekan

- 24 Mei 2024, 12:43 WIB
Daftar 7 Film sedang tayang di bulan Mei 2024
Daftar 7 Film sedang tayang di bulan Mei 2024 /Tangkap layar IG:@nscciamis

PR CIAMIS - Libur akhir pekan panjang di minggu keempat Mei 2024 ini menjadi momen yang tepat untuk menghabiskan waktu bersama keluarga dan teman dengan menonton film di bioskop.

Bagi warga Ciamis, Jawa Barat terdapat berbagai pilihan film menarik yang bisa dinikmati, mulai dari genre horor, drama slice of life, aksi, hingga animasi.

Berikut adalah 7 daftar film yang sedang tayang di bioskop Ciamis beserta sinopsis singkatnya:

Baca Juga: Tanggal 24 Mei 2024 Memperingati Hari Apa Saja Ya? Cek 10 Daftar Momen Pentingnya, Ada Hari Perdamaian Wanta!

1. Vina: Sebelum 7 Hari

Film ini diangkat dari kisah nyata seorang perempuan bernama Vina yang menjadi korban pembunuhan keji di tahun 2016 di Cirebon. Film ini diharapkan dapat membantu pihak kepolisian dalam mengusut kasus tersebut dan menangkap para pelaku yang masih buron.

2. Do You See What I See

Menceritakan tentang Mawar, seorang perempuan yang berubah setelah bertemu dengan pasangan impiannya. Teman-teman Mawar merasa ada yang aneh dengan perubahannya dan teror mulai menghantui mereka. Ternyata, kekasih Mawar bukanlah manusia. Film ini diadaptasi dari podcast populer dengan judul yang sama.

3. Malam Pencabut Nyawa

Respati, seorang siswa SMA, mengalami insomnia setelah kematian orang tuanya. Ia dihantui mimpi tentang pembunuhan brutal dan menyadari bahwa orang-orang dalam mimpinya benar-benar mati di dunia nyata. Dibantu oleh Wulan, Respati harus mengungkap misteri dan menyelamatkan orang-orang yang dia cintai.

Baca Juga: Jadwal Leg Pertama Final Championship Series Liga 1 2023-2024: Persib Bandung vs Madura United

4. How to Make a Million Before Grandma Dies

Film Thailand ini menceritakan tentang M, seorang laki-laki yang ingin mendapatkan harta warisan neneknya yang sakit-sakitan. Awalnya, ia hanya ingin uang, namun seiring waktu ia justru semakin dekat dengan neneknya dan film ini pun menyentuh hati para penonton.

5. The Garfield Movie

Kisah kucing lucu Garfield yang diangkat dari komik strip karya Jim Davis. Film ini menceritakan tentang Garfield yang bertemu dengan Jon Arbuckle, seorang remaja kesepian, dan kemudian menjadi peliharaannya. Petualangan Garfield dimulai ketika ia bertemu Vic, ayahnya, dan seekor anjing bernama Oddie.

6. Tuhan Izinkan Aku Berdosa

Kiran, seorang perempuan religius yang tinggal di sebuah desa, tergabung dalam kelompok ekstrimis. Dalam pencariannya tentang kebahagiaan, ia justru mendapatkan berbagai cobaan. Dalam berbagai tekanan yang ia dapatkan, Kiran pun mulai mempertanyakan keberadaan Tuhannya, dan berdoa dengan keputusasaan. Ia pun memutuskan untuk terjun ke dunia kelam. Film ini memperlihatkan perjuangan Kiran dalam menghadapi konflik batin dan tantangan moral.

Baca Juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Terbaru Tuhan Izinkan Aku Berdosa Karya Hanung Bramantyo

7. Furiosa: A Mad Max Saga

Film ini tentang aksi, petualangan, tekad, keberanian, dan keinginan untuk pulang. Prekuel dari film Mad Max Fury Road ini, menceritakan kisah awal Furiosa, seorang pejuang pemberani, sebelum bertemu dengan Mad Max. Furiosa muda diculik Dementus, mimpinya menjadi Green Place Warrior pupus. Film ini menceritakan perjuangannya melarikan diri dari cengkeraman tirani Dementus dan Immortan Joe. Furiosa ingin kembali ke Green Place, menyelamatkan orang-orangnya, dan membalaskan dendam. Perjalanannya penuh rintangan, tapi dia pantang menyerah.

Daftarfilm  ini dapat berubah sewaktu-waktu, mohon cek jadwal terbaru di bioskop terdekat, salah satunya melalui akun instagram NSC Ciamis. Selamat menonton!***

Editor: Dewi Yosviani

Sumber: NSC Ciamis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah