Belasan Remaja Ugal-ugalan di Jalanan Ciamis Dibina Polres, Diharapkan Jadi Duta Pelajar Tertib Lalu Lintas

- 21 Juni 2024, 22:12 WIB
Belasan Remaja Ugal-ugalan di Jalanan Ciamis Dibina Polres, Diharapkan Jadi Duta Pelajar Tertib Lalu Lintas
Belasan Remaja Ugal-ugalan di Jalanan Ciamis Dibina Polres, Diharapkan Jadi Duta Pelajar Tertib Lalu Lintas /Satlantas Polres Ciamis/Instagram @tmcpolresciamis

PR CIAMIS - Polres Ciamis Polda Jabar mengamankan 12 remaja yang melakukan aksi ugal-ugalan di jalanan di wilayah Ciamis, Jawa Barat. Video aksi mereka sempat viral di media sosial dan diambil pada Senin, 17 Juni 2024. 

Dalam video tersebut, memperlihatkan para remaja berboncengan motor dan melempar botol kosong ke arah bus yang melintas, dan membahayakan keselamatan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya. Sontak, hal tersebut pun menuai hujatan dan rasa prihatin dari masyarakat Ciamis.

Menanggapi kejadian ini, Satreskrim Polres Ciamis bergerak cepat mengamankan 12 remaja tersebut. 4 orang diamankan pada Rabu, 19 Juni malam, dan 8 orang lainnya menyusul. Terungkap bahwa 12 remaja tersebut masih duduk di bangku SMP dan SMA dengan rentang tahun kelahiran sekitar 2007-2014. 

Baca Juga: Tips Perawatan Rumah: Langkah Menyimpan Bantal agar Tetap Bersih dan Tidak Rusak Saat Tidak Digunakan

Kapolres Ciamis AKBP Akmal SH., S.I.K., M.H. beserta jajarannya pun memberikan pembinaan dan diserahkan kembali kepada orang tua para remaja tersebut, di Aula Pesat Gatra Mapolres Ciamis, Kamis, 20 Juni 2024.

"Hari ini kami kembalikan anak anak kepada orang tua untuk diberikan pembinaan selanjutnya. Karena adanya video viral beberapa hari lalu, anak anak remaja melakukan pelanggaran lalu lintas dan ada beberapa kegiatan di jalan yang beresiko fatal apabila terjadi kecelakaan," ujar AKBP Akmal.

Lebih lanjut, AKBP Akmal menjelaskan bahwa selama ini Polres Ciamis secara intens melakukan sosialisasi di lingkungan pendidikan untuk mencegah kenakalan remaja, termasuk edukasi tertib berlalu lintas.

Baca Juga: Tips Perawatan Rumah: Cara Membersihkan Seluruh Ruangan dengan Efektif

"Sosialisasi yang kami lakukan belum semua langsung paham. Kejadian yang cukup viral kemarin menjadi PR dan tentunya kita benahi bersama," katanya.

Sebagai langkah lanjutan, Polres Ciamis akan menjadikan para remaja tersebut sebagai Duta Pelajar Tertib Lalu Lintas.

Halaman:

Editor: Dewi Yosviani

Sumber: Instagram @tmcpolresciamis


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah